Nurdin, Riani (2017) Perancangan Data Flow Diagram untuk Sistem Administrasi Program Studi Teknik Industri Sekolah Tinggi Teknologi Adisutjipto. Tugas Akhir thesis, Sekolah Tinggi Teknologi Adisutjipto.
PDF (Laporan Penelitian)
Penelitian Internal 2017.pdf Download (665kB) |
Abstract
Didalam mendukung penjaminan mutu institusi perlu dibenahi penjaminan mutu program studi, administrasi (dokumen) yang merupakan bagian penting dari proses ini menjadi obyek utama. Administrasi surat resmi internal dalam suatu institusi pendidikan sangatlah penting karena penggunaan surat-surat tersebut bukanlah hanya memenuhi kebutuhan internal institusi PTS melainkan pula untuk kebutuhan dengan pihak luar. Aliran surat yang kadang tidak tepat sasaran dapat menghambat proses administrasi yang harusnya dapat berlanjut. Data Flow Diagram (DFD) sering digunakan untuk menggambarkan suatu sistem yang telah ada atau sistem baru yang akan dikembangkan secara logika tanpa mempertimbangkan lingkungan fisik dimana data tersebut mengalir (misalnya lewat telpon, surat dan sebagainya) atau lingkungan fisik dimana data tersebut akan disimpan (misalnya file kartu, microfile, harddisk, tape, diskette dan lain sebagainya). DFD merupakan alat yang cukup populer sekarang ini, karena dapat menggambarkan arus data di dalam sistem dengan terstruktur dan jelas. Lebih lanjut DFD juga merupakan dokumentasi dari sistem yang baik. DFD dapat diimplementasikan pada pemodelan aliran data administrasi di Program Studi Teknik Industri STTA sehingga sasaran pengguna surat resmi tersebut dapat tepat dan mengurangi keterlambatan pengurusan administrasi baik secara internal maupun eksternal. Ada 10 (sepuluh) perancangan data flow diagram untuk sistem administrasi Program Studi. 10 (sepuluh) proses administrasi tersebut adalah proses yang rutin dilakukan oleh Program Studi Teknik Industri STTA didalam melayani mahasiswa dan stakeholder lainnya. Kata Kunci : Perancangan, Data Flow Diagram, Sistem Administrasi Program Studi
Item Type: | Karya ilmiah (Tugas Akhir) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Sekolah Tinggi Teknologi Adisujtipto > Teknik Industri |
Depositing User: | Mrs Riani Nurdin |
Date Deposited: | 02 Aug 2019 02:27 |
Last Modified: | 02 Aug 2019 02:27 |
URI: | http://eprints.stta.ac.id/id/eprint/31 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year